Samsung CS21T20MQ Gambar menyempit kanan kiri

Samsung CS21T20MQ gambar menyempit kanan kiri . Kasus ini terjadi pada TV samsung dengan type CS21T20MQ dan kerusakannya adalah terjadinya penyempitan gambar kanan dan kiri pada layar tabung . Bisa ditebak kerusakan seperti ini kebanyakan disebabkan oleh kerusakan pada bagian horizontal. Berikut ini adalah langkah langkahnya:

1. Cek kapasitor milar dibagian horizontal output , bila ada komponen yang dicurigai mengalami kerusakan segera ganti dengan yang baru

2 . Cek kapasitor c499 dengan nilai 1u/160v, berdasarkan kasus sebelumya kapasitor ini agak rentan rusak. Kapan fisik kapasitot terlihat menggembung atau keluar cairan elektolit segera ganti.

3 . Periksa komponen pendukung lain untuk menampilkan gambar secara merata, pada TV Flat sering digunakan agar gambar tidak terlihat melengkung, Cek komponen SCR IRF630 dan ganti bila mengalami kerusakan seperti short / pecah.



4 . Bila kerusakan masih terjadi coba cek seluruh komponen yang mungkin terhubung ke SCR IRF630 tadi. terjadinya konslet pada SCR memungkinkan adanya resistor / komponen pendukung yang terbakar

Bila Anda memiliki kerusakan yang serupa dengan Samsung CS21T20MQ gambar menyempit kanan kiri ini silahkan dishare.

Referensi: esbilonelectrobison.blogspot.com /